37 KEUSKUPAN
DALAM SEPULUH PROVINSI GEREJANI
Daftar Keuskupan di Indonesia
adalah sebuah daftar yang memuat dan menjabarkan pembagian dan penjelasan
terperinci terhadap suatu wilayah administratif yang dipimpin oleh seorang Uskup. Dalam Gereja Katolik Roma, pengelompokan beberapa Keuskupan
yang berdekatan menjadi suatu "Provinsi Gerejani",
di mana Keuskupan
yang berfungsi sebagai pemersatu dikenal dengan sebutan Keuskupan Agung
yang dipimpin oleh seorang Uskup Agung.
Enam di antara sepuluh Keuskupan Agung
didirikan bersamaan dengan pendirian hierarki
Gereja Katolik
di Indonesia
pada tanggal 3 Januari
1961, yaitu : Keuskupan Agung Ende, Keuskupan Agung Jakarta, Keuskupan Agung Makassar, Keuskupan Agung Medan, Keuskupan Agung Pontianak, dan Keuskupan Agung Semarang.
Sedangkan Keuskupan Agung Merauke didirikan pada tanggal
15 November
1966, dan Keuskupan Agung Kupang didirikan pada tanggal
23 Oktober
1989. Kemudian Keuskupan Agung Samarinda didirikan pada tanggal
29 Januari
2003, dan Keuskupan Agung Palembang didirikan pada tanggal
1 Juli
2003.
Berikut
ini adalah daftar nama 37 Keuskupan se-Indonesia yang dikelompokkan menjadi sepuluh Provinsi Gerejani,
plus satu Keuskupan Ordinariat Militer, dengan para Uskup sebagai kepalanya.
Tanggal dalam kurung adalah menunjukkan tanggal di mana yang bersangkutan
dimulai pengangkatannya sebagai Uskup pada Keuskupan tersebut berdasarkan keputusan penetapannya dari Tahta Suci
Vatikan,
Roma.
- Keuskupan Agung Ende: Mgr. Vincentius Sensi Potokota (14 April 2007)
- Keuskupan Denpasar: Mgr. Silvester Tung Kiem San (22 November 2008)
- Keuskupan Larantuka: Mgr. Franciscus Kopong Kung (16 Juni 2004)
- Keuskupan Maumere: Mgr. Gerulfus Kherubim Pareira, S.V.D. (19 Januari 2008)
- Keuskupan Ruteng: Mgr. Hubertus Leteng (7 November 2009)
- Keuskupan Agung Jakarta: Mgr. Ignatius Suharyo Hardjoatmodjo (28 Juni 2010)
- Keuskupan Bandung: Mgr. Antonius Subianto Bunjamin, O.S.C. (3 Juni 2014)
- Keuskupan Bogor: Mgr. Paskalis Bruno Syukur, O.F.M. (21 November 2013)
- Keuskupan Agung Kupang: Mgr. Petrus Turang (10 Oktober 1997)
- Keuskupan Atambua: Mgr. Dominikus Saku (2 Juni 2007)
- Keuskupan Weetebula: Mgr. Edmund Woga, C.Ss.R. (4 April 2009)
- Keuskupan Agung Makassar: Mgr. Johannes Liku Ada (11 November 1994)
- Keuskupan Amboina: Mgr. Petrus Canisius Mandagi, M.S.C. (10 Juni 1994)
- Keuskupan Manado: Mgr. Joseph Theodorus Suwatan, M.S.C. (8 Februari 1990)
- Keuskupan Agung Medan: Mgr. Anicetus Bongsu Antonius Sinaga, O.F.M. Cap. (12 Februari 2009)
- Keuskupan Padang: Mgr. Martinus Dogma Situmorang, O.F.M. Cap. (17 Maret 1983)
- Keuskupan Sibolga: Mgr. Ludovikus Simanullang, O.F.M. Cap. (14 Maret 2007)
- Keuskupan Agung Merauke: Mgr. Nicolaus Adi Seputra, M.S.C. (7 April 2004)
- Keuskupan Agats: Mgr. Aloysius Murwito, O.F.M. (7 Juni 2002)
- Keuskupan Jayapura: Mgr. Leo Laba Ladjar, O.F.M. (29 Agustus 1997)
- Keuskupan Manokwari-Sorong: Mgr. Hilarion Datus Lega (30 Juni 2003)
- Keuskupan Timika: Mgr. John Philipus Saklil (19 Desember 2003)
- Keuskupan Agung Palembang: Mgr. Aloysius Sudarso, S.C.J. (20 Mei 1997)
- Keuskupan Pangkal Pinang: Mgr. Hilarius Moa Nurak, S.V.D. (30 Maret 1987)
- Keuskupan Tanjung Karang: Mgr. Yohanes Harun Yuwono (19 Juli 2013)
- Keuskupan Agung Pontianak: Mgr. Agustinus Agus (3 Juni 2014)
- Keuskupan Ketapang: Mgr. Pius Riana Prapdi (25 Juni 2012)
- Keuskupan Sanggau: Mgr. Julius Giulio Mencuccini, C.P. (22 Januari 1990)
- Keuskupan Sintang: kosong, sebelumnya Mgr. Agustinus Agus (1999-2014) menjadi Uskup Agung Pontianak dan sebagai Administrator Apostolik diisi oleh Mgr. Agustinus Agus
- Keuskupan Agung Samarinda: kosong, uskup terakhir Mgr. Florentinus Sului Hajang Hau, M.S.F. meninggal dunia.
- Keuskupan Banjarmasin: Mgr. Petrus Boddeng Timang (14 Juni 2008)
- Keuskupan Palangkaraya: Mgr. Aloysius Maryadi Sutrisnaatmaka, M.S.F. (23 Januari 2001)
- Keuskupan Tanjung Selor: Mgr. Yustinus Hardjosusanto, M.S.F. (9 Januari 2002)
- Keuskupan Agung Semarang: Mgr. Johannes Maria Trilaksyanta Pujasumarta (12 November 2010)
- Keuskupan Malang: Mgr. Herman Joseph Sahadat Pandoyoputro, O. Carm. (15 Mei 1989)
- Keuskupan Purwokerto: Mgr. Julianus Kemo Sunarko, S.J. (10 Mei 2000)
- Keuskupan Surabaya: Mgr. Vincentius Sutikno Wisaksono (3 April 2007)
- Ordinariat Militer Indonesia: Mgr. Ignatius Suharyo Hardjoatmodjo (2 Januari 2006)
No comments:
Post a Comment